Sukses

Banjir Rendam Ratusan Rumah dan Sekolah di Pariaman

Selain Perumahan Kasa, banjir juga melanda kawasan Pantai Tiram dan sejumlah kompleks perumahan di Kota Padang.

Liputan6.com, Padang - Hujan lebat yang mengguyur sejak Senin pagi, membuat lebih dari 200 rumah dan sekolah di Kompleks Kasai Permai Nagari, Kasang, Kabupaten Padang Pariaman terendam banjir.

Akibatnya sejumlah pelajar SMA Negeri 2 dan SMP Negeri 4 Batang Anai yang berada di lokasi banjir harus dievakuasi dari sekolah karena ketinggian banjir mencapai satu hingga satu setengah meter.

Seperti ditayangkan Liputan6 Malam SCTV, Selasa (22/8/2017), Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyiagakan sejumlah perahu karet di lokasi untuk mengevakuasi korban banjir.

Buruknya sistem saluran air menuju laut diduga menjadi penyebab utama sehingga saat hujan deras melanda kawasan ini cepat tergenang.

Selain Perumahan Kasa, banjir juga melanda kawasan Pantai Tiram dan sejumlah kompleks perumahan di Kota Padang.