Sukses

Pagi Ini Merapi Keluarkan Awan Panas

Terkait aktivitas tersebut, dua posko Gunung Merapi di Jalan Kaliurang KM 6 terpaksa dikosongkan. Aliran listrik di lereng Merapi juga padam sejak malam hari.

Liputan6.com, Sleman: Gunung Merapi kembali menunjukkan aktivitasnya, Kamis (4/11) pagi. Awan panas terlihat keluar dari kawah Merapi dan semburannya membumbung tinggi di langit Sleman, Yogyakarta.

Keluarnya lava pijar juga diiringi dengan suara gemuruh. Arah luncurannya terlihat menuju arah barat atau daerah Magelang, Jawa Tengah. Namun, belum bisa dipastikan kecepatan dari lava pijar tersebut.

Terkait aktivitas tersebut, dua posko Gunung Merapi di Jalan Kaliurang KM 6 terpaksa dikosongkan. Aliran listrik di lereng Merapi juga padam sejak malam hari. Namun, belum bisa dipastikan apakah pemadaman tersebut terkait upaya sterilisasi atau kerusakan pada gardu listrik.(ULF)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini