Sukses

Ridwan Kamil Tunggu Dukungan 3 Parpol Ini untuk Pilkada Jabar

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil telah mendeklarasikan diri siap maju sebagai bakal calon Gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2018.

Liputan6.com, Jakarta - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil telah mendeklarasikan diri siap maju sebagai bakal calon Gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2018. Saat ini pria yang karib disapa Kang Emil itu baru mendapat dukungan dari Partai Nasdem.

Emil mengaku, saat ini masih menjalin komunikasi dengan sejumlah partai politik selain Nasdem untuk mendapatkan dukungan.

"Dalam minggu-minggu ini masih komunikasi intensif tentang pemilihan gubernur. Mudah-mudahan ada finalisasi dari partai-partai agar pencalonan ini bisa memenuhi syarat," kata Emil saat berkunjung ke redaksi Liputan6.com di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Selasa (25/7/2017).

Agar dapat ditetapkan KPU sebagai calon Gubernur Jabar, Emil harus memenuhi syarat minimal mengantongi dukungan sebanyak 20 kursi di DPRD. Saat ini, dia baru mengantongi 5 kursi dari Partai Nasdem.

"Syaratnya 20 kursi, saya baru ada 5 kursi. Mudah-mudahan partai lain ada PPP, Demokrat, PKB sedang (komunikasi) intensif. Mudah-mudahan dalam dua minggu ini ada kabar," ujar Emil.

Dalam survei Saiful Mujani Research Consulting (SMRC), elektabilitas Ridwan Kamil masih memimpin. Ridwan Kamil masih mendominasi dengan 31,4 persen, lalu Deddy Mizwar 13,0 persen, Dedi Mulyadi 12,3 persen, Dede Yusuf 8,3 persen, dan Aa Gym 7,5 persen.

SMRC menggelar survei ini pada 17-21 Juni 2017 di Provinsi Jawa Barat dengan jumlah koresponden 820 orang. Survei ini menggunakan metode multistage random sampling di desa/kelurahan tingkat kecamatan. Survei ini memiliki margin of error 3,5 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

 

Saksikan video menarik di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.