Sukses

Anak Punk Peringati Hari Kesaktian Pancasila

Puluhan wartawan dan pemuda dari komunitas musik punk Blora, Jawa Tengah, memperingati Hari Kesaktian Pancasila dengan menggelar aksi simpatik.

Liputan6.com, Blora: Puluhan wartawan dan pemuda dari komunitas musik punk Blora, Jawa Tengah, memperingati Hari Kesaktian Pancasila dengan menggelar aksi simpatik, (Jumat 1/10). Kegiatan didasarkan keprihatinan atas berbagai bentrokan dan pertikaian di Tanah Air.

Acara diawali dengan mengarak bendera Merah Putih di Tugu Pancasila Blora. Dengan diiringi lagu Indonesia Raya dan nyala lilin, mereka mengitari tugu sebagai penanda semangat nasionalisme. Setelah itu, mereka memasang lilin tepat di bawah tugu sebagai perwujudan doa dan penghargaan tinggi kepada para pahlawan.(CHR/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.