Sukses

Kereta Tabrak Mobil di Senen, 2 Meninggal

Kereta Api Walahar Ekpres terbakar setelah menabrak sebuah mobil di perlintasan Pasar Gaplok, Senen, Jakarta Pusat.

Fokus, Jakarta - Dua gerbong Kereta Api Walahar Ekpres jurusan Tanjung Priok-Purwakarta, Selasa, 13 Juni 2017 sore terbakar di pintu perlintasan Pasar Gaplok, Senen, Jakarta Pusat. Sebelumnya warga dikagetkan ketika satu unit mobil boks terseret kereta.

Seperti yang ditayangkan Fokus Pagi, Rabu (14/6/2017), warga sempat mendengar dua kali ledakan yang diperkirakan berasal dari mobil yang merambat dan menyambar dua gerbong kereta. Saat kereta mulai terbakar, penumpang panik berhamburan keluar.

Peristiwa mengenaskan itu bermula saat mobil yang akan melewati palang pintu kereta, tak bisa melintas karena jalan dipadati kendaraan dari arah berlawanan. Sehingga ketika pintu kereta sudah tertutup dan kondisi macet, mobil belum sepenuhnya keluar dari rel kereta api hingga akhirnya bagian mobil tertabrak kereta yang datang.

Dalam video amatir milik warga, dua kendaraan yakni minibus sempat tertabrak terlebih dahulu, namun tidak tersangkut pada badan kereta.

Sementara mobil boks yang tertabrak bagian depannya tersangkut badan kereta, kemudian terseret hingga akhirnya terbakar dan mengakibatkan dua gerbong hangus terbakar.