Sukses

Arus Balik Mulai Terjadi

Arus balik Lebaran mulai terlihat. Beberapa ruas jalan menuju Jakarta mulai padat. Begitu pula dengan terminal, pelabuhan, hingga bandara, yang mulai dipenuhi pemudik yang akan kembali ke Jakarta.

Liputan6.com, Cikampek: Arus balik Lebaran mulai terasa di Cikampek, Jawa Barat, Senin (13/9), menyusul habisnya cuti bersama. Kendaraan yang melalui pertigaan Mutiara mulai padat merayap. Tiga gerbang Tol Cikampek yang dibuka mulai ramai. Sejumlah personel polisi bersepatu roda juga mulai mengatur kemacetan di arus balik pantura.

Di Terminal Pulogadung, Jakarta Timur, arus balik mulai tampak untuk rute jarak pendek, seperti Cirebon, Kuningan, dan Bandung. Namun, puncak arus balik diperkirakan terjadi pada Jumat hingga Sabtu nanti. Hingga pukul 13.00 WIB, tercatat 121 bus datang dari berbagai daerah. Jumlah ini meningkat 10 persen dibandingkan kemarin.

Geliat arus balik juga terasa di Terminal Tanjungpriok, Jakarta Utara. Ratusan buruh pabrik kawasan Berikat Nusantara sudah berdatangan karena besok sudah mulai bekerja. Sejumlah pemudik keluarga juga ramai. Puncak arus balik diperkirakan terjadi petang ini atau lusa.

Di terminal kedatangan dan juga keberangkatan Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, ribuan penumpang terus berdatangan. Selain yang baru tiba dari kampung halaman, juga hendak kembali ke daerah setelah Lebaran di Jakarta.

Sejumlah penumpang juga memenuhi sudut-sudut bandara. Sebagian bahkan sengaja menginap di bandara lantaran khawatir terlambat naik pesawat.

Hingga siang tadi, lebih dari 16 ribu penumpang yang datang maupun berangkat melalui Bandara Soekarno-Hatta. Maskapai Garuda Indonesia sudah memberangkatkan lima penerbangan tambahan untuk memenuhi tingginya jumlah penumpang.

Sementara itu, ribuan penumpang dari berbagai kota di Pulau Jawa juga mulai berdatangan di Terminal Ubung, Denpasar, Bali. Menurut data di kantor unit pelayanan teknis Terminal Ubung, jumlah penumpang arus balik yang tercatat datang dan pergi hingga siang tadi mencapai 1.400 lebih dan diangkut 85 bus antarprovinsi.(BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.