Sukses

Pemprov DKI Raih 6 Penghargaan Inovasi dari Kemenpan-RB

Penghargaan inovasi pelayanan publik terbaik antara lain akta kelahiran, kartu identitas anak, dan BPJS.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meraih enam penghargaan Inovasi Pelayanan Publik terbaik dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).

Kepala Biro Organisasi Reformasi Birokrasi (ORB) DKI Jakarta Dhani Sukma mengatakan Pemprov DKI mengirimkan 53 inovasi dalam bentuk proposal kepada KemenPAN-RB.

"Proposal inovasi di seluruh Indonesia yang terkumpul sebanyak 3.054. Enam dari 53 proposal inovasi DKI lolos," ujar dia, seperti dilansir Berita Jakarta, Minggu, 21 Mei 2017.

Dhani menyebutkan keenam inovasi yang mendapatkan penghargaan inovasi pelayanan publik terbaik antara lain akta kelahiran, kartu identitas anak, dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

Kemudian, Kader Peduli Kesehatan dan Perawatan Luka Diabet Puskesmas Kecamatan Pasar Rebo, serta Peta Bencana Bersama Kurangi Risiko Bencana dari BPBD DKI Jakarta.

Berikutnya, pemanfaatan teknologi pengolahan air bersih dari PAM Jaya, serta Pemanfaatan Aplikasi WA dan SMS bagi pelanggan untuk mengakses layanan PAM dari PAM Jaya. Terakhir, Sistem Autodebet Retribusi Pedagang Kaki Lima (PKL).

"Penghargaan sifatnya nominatif, berdasarkan penjaringan oleh tim evaluasi independen dan dewan juri profesional terkait inovasi pelayanan publik," Dhani menandaskan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.