Sukses

Ancol Masih Jadi Primadona Wisata Lebaran

Taman Impian Jaya Ancol masih menjadi target kunjungan saat libur Lebaran. Pengelola lokasi wisata ini menargetkan 1,4 juta pengunjung selama 10 hari libur lebaran, sementara pada saat Idul Fitri, Jumat (10/9), ada 75.000 pengunjung.

Liputan6.com, Jakarta: Taman Impian Jaya Ancol masih menjadi target kunjungan saat libur Lebaran.  Pengelola lokasi wisata ini menargetkan 1,4 juta pengunjung selama 10 hari libur lebaran, sementara pada saat Idul Fitri, Jumat (10/9), ada 75.000 pengunjung.

"Sejak Kamis malam, pengunjung yang ke Ancol sudah mencapai 75.000 orang, yaitu ketika malam takbiran ada sebanyak 40.000 orang dan untukJumat hingga siang ada sekitar 35.000 pengunjung. Biasanya, puncak kunjungan itu pada lebaran kedua dan seterusnya. Jadi angka tersebut masih bergerak," kata Nicke Putri, Humas PT. Pembangunan Jaya Ancol selaku pengelola objek wisata Taman Impian Jaya Ancol.

Dikatakannya, target kunjungan tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu yang hanya 1,1 juta pengunjung. Meskipun demikian, pihak manajemen Ancol optimistis bisa memenuhi target kunjungan 1,4 juta pengunjung dengan berbagai kegiatan menarik yang disuguhkan selama libur lebaran.

Untuk mengantisipasi antrian pengunjung, Taman Impian Jaya Ancol menyiapkan 85 pintu masuk, dari 40 pintu masuk yang dibuka pada hari biasa. Selain itu, pihak Taman Impian Jaya Ancol pun diperketat dengan menerjunkan 1000 personil petugas keamanan dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Security Ancol, dan Pramuka. Selain itu juga, pihak ancol memasang 32 kamera CCTV untuk memantau kepadatan wisatawan. (Ant/ARI)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.