Sukses

Sungai Meluap, Ruas Jalur Mudik Tergenang Banjir

Sebagian ruas Jalan Negara di Desa Pundu yang menghubungkan Kota Sampit dengan Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalteng terendam banjir. Akibatnya arus lalu lintas warga yang hendak mudik Lebaran terganggu.

Liputan6.com, Kotawaringin Timur: Sebagian ruas Jalan Negara di Desa Pundu yang menghubungkan Kota Sampit dengan Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah terendam banjir. Dari pantauan SCTV Selasa (7/9) akibat banjir tersebut, arus lalu lintas warga yang hendak mudik Lebaran terganggu.

Diduga banjir terjadi akibat meluapnya Sungai Cempaga dan menyebabkan pengemudi yang melalui jalur ini memperlambat laju kendaraannya. Sedangkan pengendara sepeda motor harus menggunakan perahu agar bisa melewati lokasi banjir. Kondisi ini dikeluhkan para pemudik yang hendak menuju sejumlah kota di Kalimantan Tengah.

Tergenangnya sebagian ruas Jalan Negara tersebut juga disebabkan kondisi badan jalan yang sangat rendah sehingga menjadi langganan banjir.(BJK/AYB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.