Sukses

Gunung Sinabung Meletus Lagi

Letusan kali ini Gunung Sinabung memuntahkan abu ulkanik cukup deras hingga radius delapan kilometer. Letusan berlangsung hingga 40 detik.

Liputan6.com, Karo: Sesuai prediksi, Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatra Utara, kembali meletus, Selasa (7/9) dini hari. Gunung memuntahkan abu vulkanik cukup deras hingga radius delapan kilometer. Letusan berlangsung hingga 40 detik. Sebelum mengeluarkan hujan abu, terjadi gempa dangkal berkekuatan kecil dengan frekuensi cukup sering.

Menurut warga letusan kali ini adalah yang paling dahsyat dibanding beberapa letusan sebelumnya. Letusan dua kali terjadi 3 September silam, menyemburkan asap hitam pekat sampai ke Kota Brastagi dan Kabanjahe [baca: Sinabung Diprediksi Masih Akan Meletus].(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini