Sukses

Sopir Angkutan Mudik Jalani Tes Kesehatan

Puluhan sopir angkutan umum menjalani pemeriksaan kesehatan di posko kesehatan Terminal Induk Mamuju, Sulbar.

Liputan6.com, Mamuju: Puluhan sopir angkutan umum antarkota dan bus antarprovinsi menjalani pemeriksaan kesehatan di pos kesehatan Terminal Induk Mamuju, Sulawesi Barat, Ahad (5/9). Ini dilakukan untuk menekan angka kecelakaan menjelang puncak arus mudik hingga H-1 lebaran.

Setiap sopir menjalani pemeriksaan darah dan tensi. Mereka juga diberi berbagai obat dan vitamin agar tetap bugar selama mengemudi. Bagi yang tidak lolos tes, maka tidak diizinkan mengemudi karena akan membahayakan keselamatan penumpang.

Petugas gabungan Dinas Perhubungan, kepolisian, dan Dinas Kesehatan setempat juga mengecek kelayakan kendaraan umum. Pemilik kendaraan diwajibkan memenuhi standar keamanan dan kelengkapan sebelum mengangkut penumpang. Kepala Dinas Perhubungan Sulbar Muhammad Thamrin Syakur menyebut langkah ini diambil demi menjamin keselamatan para pemudik.(WIL/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini