Sukses

Razia Preman dan Pengamen Digelar

Maraknya aksi perampokan di berbagai tempat membuat aparat kepolisian di Kota Semarang giat menggelar razia. Dalam razia kali ini sebanyak 22 preman dan pengamen berhasil ditangkap.

Liputan6.com, Semarang: Maraknya aksi perampokan di berbagai tempat membuat aparat kepolisian di Kota Semarang giat menggelar razia. Dalam razia kali ini sebanyak 22 preman dan pengamen berhasil ditangkap.

Jajaran Polrestabes Semarang menggelar razia di sejumlah tempat yang rawan kejahatan, antara lain Jalan Majapahit, Jalan Dokter Cipto, dan beberapa halte bus. Razia ini juga dilakukan menyusul banyaknya laporan dari masyarakat yang menjadi korban pemerasan preman.

Razia dimulai dari Jalan Dokter Cipto. Petugas mendapati sejumlah preman dan pengamen yang sedang nongkrong di halte bus. Preman-preman yang terjaring razia kali ini sebagian besar tidak membawa identitas.

Para preman dan pengamen yang terjaring ini akan didata oleh petugas, termasuk kemungkinan keterlibatan mereka dalam aksi kejahatan. (MEL)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.