Sukses

Kapolda Metro Ziarah ke Makam Kramat Luar Batang

Selain berziarah, Iriawan dan sejumlah pejabat Polda Metro Jaya juga bersilaturahmi ke sejumlah tokoh agama di Luar Batang.

Liputan6.com, Jakarta - Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan berziarah ke makam Al Habib Husein Bin Abu Bakar Alaydrus atau biasa di kenal Habib Luar Batang di Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (17/4/2017) malam.

Kedatangan Iriawan ke Masjid Kramat Luar Batang ini dilakukan sesaat setelah mengikuti acara Silaturahmi dan Deklarasi Damai Pilkada DKI Jakarta di Monas yang diikuti oleh dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di Jakarta Pusat petang tadi.

"Beliau salat Maghrib di sana, sekalian berziarah di makam Al Habib Husein Bin Abu Bakar Alaydrus Luar Batang," ujar Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Utara, Kompol Sungkono, Jakarta.

Selain berziarah, Iriawan dan sejumlah pejabat Polda Metro Jaya juga bersilaturahmi ke sejumlah tokoh agama di Luar Batang.

"Dilanjutkan tatap muka dengan tokoh agama Masjid Luar Batang pimpinan Bapak Faisal Syam," kata dia.

Iriawan dan rombongan tak lama. Sekitar setengah jam kemudian, petinggi Polda Metro Jaya ini meninggalkan lokasi. Informasinya, mereka akan melanjutkan kunjungannya ke Masjid Kwitang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Pilkada DKI 2017 akan berlangsung pada Februari 2017 diikuti tiga calon gubernur Agus Yudhoyono, Anies Baswedan, dan Basuki T. Purnama
    Pilkada DKI 2017 akan berlangsung pada Februari 2017 diikuti tiga calon gubernur Agus Yudhoyono, Anies Baswedan, dan Basuki T. Purnama

    Pilkada DKI 2017