Sukses

Ketua MUI Temui Wapres Jusuf Kalla

Sebelumnya, M'rif Amin bertemu dengan Presiden Joko Widodo.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma'ruf Amin menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla. Pertemuan digelar di kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

Ma'ruf tiba di Kantor Wapres sekitar pukul 09.55 WIB, Senin (3/4/2017), bersama Sekjen MUI Anwar Abbas, dan beberapa anggota lainnya.

Wapres Jusuf Kalla langsung menyambut kehadiran ulama terkemuka itu. Mereka pun saling bertegur sapa. Keduanya saling menanyakan kabar kesehatan keduanya. Di momen ini senda gurau keduanya mengemuka.

"Pak Wapres sehat terus dia," ucap Ma'ruf yang langsung disambut tawa.

Wapres Jusuf Kalla, langsung menimpali ucapapan Ma'ruf. "Kalau sehat terus kelihatan, kalau enggak sehat, enggak kelihatan," balas Kalla yang kembali disambut gelak tawa.

Keduanya langsung melanjutkan pembicaraan secara tertutup. Belum ada pernyataan apapun, pertemuan yang dilakukan dua tokoh tersebut.

Diketahui, Ma'fuf, sebelum mengunjungi Jusuf Kalla, dia sempat bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Tak tanggung-tanggung, dua hari berturut-turut, dia ke Istana Presiden.

H Ma'ruf Amin mendadak mendatangi Istana Merdeka, Jakarta, Jumat sore. Hingga saat ini belum diketahui maksud kedatangan Ma'ruf ke Istana di tengah berjalannya aksi 31 Maret.

Ma'ruf tiba di Istana Kepresidenan, Jumat 31 Maret 2017 sekitar pukul 14.30 WIB. Menurut Ma'Ruf, Presiden Joko Widodo berdiskusi dengan dirinya tentang pandangan bangsa dan negara.

"Presiden memang ngajak diskusi dengan saya tentang bangsa negara," kata Ma'ruf.

Saat bersamaan, Rais Aam PBNU itu menyampaikan MUI akan menggelar Kongres Ekonomi Umat. Mendengar hal itu, Jokowi sangat berkesan dengan kongres itu karena memang banyak gagasan besar yang ingin diterapkan Jokowi terutama di bidang ekonomi.

"Kalau begitu bagaimana panitia ini bisa ketemu. Langsung presiden (minta) besok jam dua kita ketemu. Terpaksa saya nganter lagi. Akhirnya sudah ketemu," imbuh Ma'ruf.

Karena itu, hari ini Ma'ruf Amin kembali datang ke Istana. Kali ini, dia mengantar para panitia kongres untuk bertemu langsung dengan Jokowi.

"Bahwa kongres ini diharapkan punya nilai besar sehingga judulnya luar biasa, 'Arus Baru Ekonomi Indonesia'. Ini arus baru Indonesia itu kan kita akan menyaingi New Policy-nya Mahathir (Mahathir Mohamad, mantan PM Malaysia). Kira-kira kalau Mahathir punya New Economic Policy, kita punya Arus Baru Ekonomi Indonesia," jelas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Ma'ruf Amin merupakan ulama yang digandeng Jokowi untuk menjadi cawapres dalam Pemilihan Presiden 2019.
    Ma'ruf Amin merupakan ulama yang digandeng Jokowi untuk menjadi cawapres dalam Pemilihan Presiden 2019.

    Ma'ruf Amin

  • MUI adalah lembaga independen yang mewadahi para ulama, zuama, dan cendikiawan Islam untuk membimbing, membina, dan mengayomi umat Islam di

    MUI

  • Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.
    Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.

    Jusuf Kalla

Video Terkini