Sukses

Tahun Ajaran Baru Diwarnai Tawuran

Tahun ajaran baru di Bekasi, Jabar, diwarnai tawuran antar sekelompok pelajar dari salah satu SMK setempat. Beruntung warga di Jalan Sasak Papan, Bulak Kapal, Bekasi, menangkap sebanyak 15 pelajar yang hendak terlibat tawuran.

Liputan6.com, Bekasi: Tahun ajaran baru diwarnai aksi brutal sekelompok pelajar di kawasan Bekasi, Jawa Barat. Pada Kamis (15/7) siang, sejumlah siswa Sekolah Menengah Kejuruan Karya Nusantara dan SMK Bina Karya hendak tawuran. Beruntung warga di Jalan Sasak Papan, Bulak Kapal, Bekasi, Jabar, berhasil menangkap para pelajar dari kedua SMK tersebut dan menyerahkan mereka ke polisi.

Bersama dengan para pelajar, barang bukti berupa enam bilah samurai, tujuh parang, tiga clurit, dan dua gir motor, serta berbagai senjata tajam lain disita. Dari keterangan salah seorang pelajar, tawuran ini memang telah direncanakan terlebih dulu. Namun belum sempat kedua kubu saling serang, warga berhasil menangkap mereka.

Saat dikumpulkan di SMK Muhajirin, identitas mereka didata pihak sekolah maupun petugas polisi. Para siswa yang tertangkap itu kebanyakan baru kelas naik ke kelas dua dan tiga SMK. Sambil jalan jongkok, mereka digiring ke mobil polisi dan dibawa ke Polsek Bekasi Timur.

Guna penyelidikan lebih lanjut, para siswa yang hendak tawuran akan diserahkan ke polisi untuk diproses secara hukum terkait berbagai senjata tajam yang ditemukan.(BJK/YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini