Sukses

Bandara Adisutjipto Diperkirakan Beroperasi Lagi Pukul 13.00 WIB

Proses evakuasi pesawat Garuda yang tergelincir masih berlangsung.

Liputan6.com, Jakarta - Manajer Humas AP I, Ida Bagus Ketut Juliadnyana menyatakan, saat ini pihak Bandara Adisutjipto masih mengevakuasi pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA258 tujuan Jakarta-Yogyakarta, yang tergelincir tadi malam pukul 19.50 WIB.

"Ini alat pengangkat pesawatnya baru datang, alat ini supaya bisa mengevakuasi pesawat sampai landasan. Prosesnya kurang lebih dua jam. Setelah dua jam ada pembersihan railway," ujar Bagus kepada Liputan6.com, Kamis (2/2/2017).

Menurut Bagus, karena proses evakuasi yang cukup panjang, diperkirakan Bandara Adisutjipto paling cepat bisa beroperasi kembali pada pukul 13.00 WIB.

"Paling cepat jam 1 siang bisa beroperasi lagi. Bisa lebih cepat, tergantung situasi di lapangan. Mudah-mudahan evakuasi bisa berjalan lancar," papar Bagus.

Mengenai penumpang, lanjut Bagus, pihak bandara sudah menangani dengan memberikan pilihan untuk pengembalian uang tiket (refund) atau menjadwal ulang penerbangan (reschedule).

"Kalau penumpang sudah ditangani, pilihannya refund atau reschedule," tandas Bagus.

Sebelumnya, Pesawat Garuda dengan Nomor Penerbangan GA 258 PK-GNK tujuan Jakarta-Yogyakarta tergelincir saat mendarat di Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta, Rabu 1 Februari, sekitar pukul 19.50 WIB.

Vice President Coordinator Communication (VP Coorcom) Garuda Indonesia, Benny Butar-butar membenarkan kabar tersebut. Kejadian ini karena hujan deras yang membuat landasan licin dan pesawat tergelincir.

"Sekarang sedang dievakuasi. Semua kondisinya selamat tanpa kurang apapun," ungkap Benny.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini