Sukses

Kantor KPU Cilegon Dilempari Bom Molotov

Kantor KPU Kota Cilegon, Banten, dilempari bom molotov oleh sekelompok orang. Sebanyak 28 orang yang diduga sebagai pelaku pelemparan kemudian ditangkap polisi.

Liputan6.com, Cilegon: Kantor Komisi Pemilihan Umum Kota Cilegon, Banten, Sabtu (14/5) dilempari bom molotov oleh sekelompok orang. Sebanyak 28 orang yang diduga sebagai pelaku pelemparan kemudian ditangkap polisi. Mereka selanjutnya menjalani proses penyidikan di Markas Kepolisian Resor Kota Cilegon. Polisi juga menyita 12 bom molotov serta sepeda motor yang digunakan perusuh sebagai barang bukti.

Dalam aksinya, dua bom molotov yang dilemparkan pelaku tidak mengenai sasaran, sehingga gedung KPU Kota Cilegon terhindar dari kebakaran. Pelemparan bom molotov ini diduga terkait dengan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara dan penetapan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon terpilih. Demikian pula dengan aduan mengenai daftar pemilih tetap yang tidak digubris KPUD setempat.(ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.