Sukses

Hujan Lebat di Ibu Kota, Waspada Pohon Tumbang dan Genangan Air

Ada pohon tumbang di Jalan Warung Jati Barat, Jakarta Selatan. Pohon tersebut menutup jalan yang menyebabkan lalu lintas padat.

Liputan6.com, Jakarta - Hujan lebat dan angin kencang mengguyur wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pagi ini. Imbasnya, sejumlah pohon tumbang dan menimbulkan genangan di beberapa titik.

Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya menginformasikan, ada pohon tumbang di Jalan Warung Jati Barat, Jakarta Selatan. Pohon tersebut menutup jalan yang menyebabkan lalu lintas padat.

"Pohon tumbang di Buncit seberang RS JMC jalan tertutup," demikian informasi dari akun twitter TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, Rabu (4/1/2016).

Pohon tumbang juga terpantau di Larangan, tepatnya di Jalan Ciledug Raya. Lalu lintas di kawasan itu pun menjadi tersendat karena hanya satu lajur yang bisa dilewati kendaraan.

Selain itu, pohon tumbang juga terdapat di Jakarta Pusat. "Pohon tumbang di Jl. Cikini IV Jakpus," tulis @TMCPoldaMetro lagi.

Sementara itu, ada genangan air di Tol JORR arah Kampung Rambutan, Jakarta Timur. Lalu lintas pun menjadi padat.

"Banjir Tol Jorr di Km.25-200 arah Kp.Rambutan bahu luar jalan, lajur 1.2, berimbas lalin padat," cuit TMC.

Banjir juga terjadi di Km 29-200 Tol JORR sebelum terowongan Ranco arah Pondok Indah pada lajur 3.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini