Sukses

Demo Desak KPK Periksa Boediono dan Sri Mulyani

Sejumlah elemen masyarakat berunjuk rasa menuntut KPK segera memeriksa Sri Mulyani dan Boediono terkait skandal Bank Century. Pendemo bentrok dengan polisi ketika mereka membakar ban bekas.

Liputan6.com, Jakarta: Gerakan Indonesia Bersih yang terdiri dari berbagai elemen mahasiswa dan masyarakat berdemo di depan Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin (22/3) siang. Aksi ini digelar untuk mendesak KPK secepatnya memeriksa Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Wakil Presiden Boediono karena bertanggung jawab dalam bailout Bank Century Rp 6,7 triliun.

Pendemo sempat bentrok dengan polisi ketika mereka membakar ban bekas. Polisi berupaya mematikan api dengan tabung pemadam karena ulah demonstran mengganggu arus lalu lintas. Ketegangan mereda setelah kedua pihak mau menahan diri.

Dalam aksi ini, demonstran membawa karangan bunga sebagai tanda berduka terhadap KPK yang dianggap tidak mampu mememeriksa Boediono dan Sri Mulyani. Kecewa dengan KPK, pendemo mendirikan tenda keprihatinan sebagai bentuk protes terhadap lembaga penyidik korupsi tersebut.(YNI)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini