Sukses

Pengamanan Bandara Soetta Diperketat Seminggu ke Depan

Namun, polisi menyangkal peningkatan penjagaan ini berkaitan dengan isu-isu terorsime yang menyasar perayaan Natal dan tahun baru.

Liputan6.com, Jakarta - Kepolisian menjamin keamanan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) selama libur Natal dan tahun baru. Ratusan petugas gabungan pun disiagakan selama satu minggu ke depan.

"Sebanyak 300 personel Polri, 100 personel TNI dan Aviation Security (avsec) serta satu pleton tim Penjinak Bom Polri disiagakan selama Operasi Lilin ini," kata Kapolres Bandara Soetta AKB Ulung Jaya Sampurna, Tangerang, Sabtu (24/12/2016).

Meski siaga penuh, dia menyangkal peningkatan penjagaan ini berkaitan dengan isu-isu terorsime yang menyasar perayaan Natal dan tahun baru.

"Peningkatan khusus tidak terkait adanya isu bom, dan peningkatan khusus itu dalam arti akan adanya Natal dan tahun baru," ujar Ulung.

Selain penempatan personel di terminal-terminal yang ada di Soetta, Polres Bandara akan menempatkan petugas pada pos pelayanan masyarakat. Itu akan dilakukan selama 24 jam penuh.

Untuk menjamin itu semua, pihaknya juga akan melakukan pengetatan penjagaan-penjagaan di berbagai pintu masuk. Juga penggunaan maksimal alat metal detektor, X-ray, serta anjing pelacak selama pengamanan Natal dan tahun baru.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini