Sukses

Polri: Kasus Penyerangan 7 Bocah SD di NTT Selesai, tapi...

Warga yang geram dengan penyerangan tujuh bocah SD di NTT itu kemudian menghakimi pelaku hingga meninggal.

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria bernama Irwansyah menyerang tujuh bocah Sekolah Dasar (SD) di Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua. Warga yang geram segera mengejar pria 32 tahun itu. Mereka kemudian menghakiminya hingga Irwansyah meninggal.

Lalu, bagaimana dengan kelanjutan kasus penyerangan itu?

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Kombes Rikwanto mengatakan, kasus tersebut selesai karena tersangkanya meninggal dunia.

"Secara kasus, itu selesai, karena tersangka meninggal," ujar Rikwanto di Hotel Discovery Ancol, Jakarta, Rabu (14/12/2016).

Namun, polisi masih tetap menyelidiki kasus penyerangan bocah SD ini. Oleh karena itu, polisi tengah menyelidiki latar belakang Irwansyah.

"Kita fokus selidiki latar belakangnya. Kita musti tahu dia siapa, prosesnya masih jalan," kata Rikwanto.

Sebelumnya, seorang pria bernama Irwansyah (32) melakukan tindak kekerasan terhadap tujuh bocah Sekolah Dasar (SD) di Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua sekitar pukul 09.00 WITA, Selasa, 13 Desember 2016. Kejadian bengis itu bermula sekitar pukul 08.47 WITA saat pelajaran tengah berlangsung, pelaku yang membawa sebilah pisau masuk ke ruangan kelas V SDN 1 Sabu Barat.

Saat itu pelaku menuju ke bangku belakang menghampiri anak perempuan berinisial NO. Pelaku langsung memutar wajah bocah SD tersebut dan melukai korban dengan pisau yang dipegangnya pada bagian leher.

Setelah pelaku melukai korban, pelaku melanjutkan aksinya dengan mencari korban lain di kelas tersebut. Teridentifikasi, ada tujuh korban yang dilukai pelaku.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.