Sukses

Jokowi Pimpin Rakor Penanganan Bencana di Aceh

Selain itu, Presiden juga akan menjenguk para korban musibah gempa Aceh.

Liputan6.com, Aceh - Presiden Joko Widodo atau Jokowi akhirnya tiba di Banda Aceh. Jokowi memilih langsung tebang dari Bali untuk melihat langsung penanganan bencana di Aceh.

Jokowi tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda Banda Aceh, Kamis (8/12/2016) sekitar pukul 17.45 WIB. Jokowi beserta rombongan menggunakan pesawat Kepresidenan Indonesia 1 dengan menempuh 4 jam perjalanan.

Setibanya di Hotel tempat menginap, Jokowi langsung memimpin rapat koordinasi penanggulangan gempa Aceh. Salah satu ruang di hotel itu menjadi lokasi rapat.

Rapat ini dihadiri Menteri Kesehatan (Menkes) Nila Moeloek, Menteri PU dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, dan Plt Gubernur Aceh Soedarmo.

Jokowi baru akan meninjau langsung lokasi gempa Aceh, tepatnya di Kabupaten Pidie Jaya pada Jumat besok.

Jokowi ingin memastikan langsung penanganan penyaluran bantuan, evakuasi para korban, dan perbaikan infrastruktur pendukung berjalan dengan baik. Selain itu, Presiden juga akan menjenguk para korban musibah gempa Aceh.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.