Sukses

Bus Tabrak Bus Tewaskan Seorang Penumpang

Ani, warga Banyumas, Jateng tewas dalam tabrakan bus Sinar Jaya dan bus Dewi Sri di Desa Pangenan, Cirebon, Jabar. Belasan penumpang lainnya terluka.

Liputan6.com, Cirebon: Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di jalur Pantai Utara Cirebon-Losari, Ahad (7/3) sekitar pukul 23.00 WIB. Bus Sinar Jaya jurusan Jakarta-Purwokerto menabrak bus Dewi Sri yang mengarah ke Jakarta. Akibatnya seorang penumpang bus Dewi Sri bernama Ani, warga Banyumas, Jawa Tengah, tewas. Sedangkan belasan lainnya cedera.

Tabrakan ini diduga akibat sopir bus Sinar Jaya bernomor polisi B-7225-TS kehilangan kendali. Kesulitan dialami saat bus melintas di Desa Pangenan dengan jalan yang menyempit karena sedang diperbaiki. Bus yang tengah melaju kencang dari arah barat ini langsung belok ke jalur kanan.

Bersamaan dengan itu lewat bus Dewi Sri bernomor polisi G-1667-BE dari arah timur. Karena bus Sinar Jaya terlalu mengambil ke kanan, tabrakan tak terelakkan.

Perihal penyebab kecelakaan diselidiki petugas Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Cirebon. Sejumlah saksi dimintai keterangan. Sementara sopir dan kernet bus Sinar Jaya kabur usai tabrakan.

Sementara belasan korban luka dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Gunung Jati, Kota Cirebon. Sedangkan jenazah Ani hingga Senin dini hari tadi masih berada di kamar jenazah RSUD Gunung Jati.

Lalu para penumpang bus Dewi Sri yang selamat maupun luka ringan hingga Senin dini hari tadi terlantar di Markas Kepolisian Sektor Pangenan. Mereka menunggu bus Dewi Sri lain yang akan membawa mereka melanjutkan perjalanan ke Jakarta.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.