Sukses

Kilas Kriminal: Satpol PP Tangkap Pengemis Pura-Pura Buntung

Pengemis yang masih di bawah umur itu membuat trik dengan melipat kaki kanannya dan disembunyikan di dalam celana panjang.

Liputan6.com, Pekanbaru - Empat pelaku perampokan pedagang emas di Kelurahan Bambalamotu, Kabupaten Mamauju Utara, Sulawesi Barat, yang menabrak rumah warga saat melarikan diri ke hutan diburu warga dan polisi. Setelah lebih dari dua jam perburuan, dua dari empat perampok akhirnya berhasil diringkus.

Kedua pelaku sempat menjadi pelampiasan kekesalan warga. Sedangkan dalam aksinya kawanan perampok ini merampas 1 kilogram emas dan uang tunai Rp 9 juta. Berita ini mengawali Kilas Kriminal yang ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (3/12/2016).

Sementara itu Satpol PP Pekanbaru, Riau, menangkap seorang pengemis menyusul laporan bahwa yang bersangkutan pura-pura buntung.

Pengemis yang masih di bawah umur itu membuat trik dengan melipat kaki kanannya dan disembunyikan di dalam celana panjang. Pengemis remaja itu biasa beroperasi di simpang lampu merah Ska, Pekanbaru.

Sedangkan KPK menetapkan wali kota Cimahi nonaktif Atty Suharti dan suaminya Itoc Tochija sebagai tersangka kasus suap rencana proyek Pasar Atas Baru Cimahi, Jawa Barat. Atas penetapan tersebut keduanya pun langsung ditahan untuk 20 hari ke depan.

Dua pengusaha penyuap yakni Triswara Dhani Brata dan Hendriza Soleh Gunadi, juga ditahan pada Sabtu dinihari.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.