Sukses

Polisi Imbau Massa Demo 212 Bubarkan Diri Sebelum Jam 5 Sore

Hingga pukukl 13.30 WIB, massa demo 212 masih memadati kawasan Monas dan sekitarnya.

Liputan6.com, Jakarta - Kepolisian mengimbau kepada massa demo 212 di Monas, Jakarta Pusat, agar membubarkan diri sebelum pukul 17.00 WIB.

"Bagi para pendemo diimbau agar kembali ke tempat masing-masing atau ada yang berasal dari luar daerah agar mereka kembali ke tempat singgah," ujar Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Boy Rafli Amar di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2016).

"Sehingga sebelum pukul 17.00 kondisi mulai normal, situasi lalu lintas kembali normal di silang Monas dan Sudirman," tandas Boy.

Hingga pukukl 13.30 WIB, massa demo 212 masih memadati kawasan Monas dan sekitarnya. Usai salah Jumat di silang Monas, massa mulai membubarkan diri.

Namun, arus lalu lintas di kawasan Monas, Jalan Medan Merdeka, Jalan MH Thamrin hingga Sudirman belum dapat dilalui kendaraan.

Demo 212 ini merupakan lanjutan aksi pada 4 November 2016 di Istana. Massa yang hadir kali ini diperkirakan berjumlah ratusan ribu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini