Sukses

Lalu Lintas di Jakarta Cenderung Ramai Lancar Pagi Ini

Traffic light Tomang dari Tol Kebon Jeruk tidak berfungsi selama satu bulan, pengendara diimbau berhati-hati jika melintas.

Liputan6.com, Jakarta - Kondisi lalu lintas Jakarta dan sekitarnya terpantau cenderung masih ramai lancar, Rabu pagi ini.

Namun, beberapa ruas jalan mulai mengalami kepadatan sebagai imbas perbaikan jalan di depan Borobudur di Jalan Kalimalang dan Cinere Raya sampai Karang Tengah juga mengalami kepadatan.

Sementara itu, traffic light Tomang dari Tol Kebon Jeruk sudah tidak berfungsi selama satu bulan. Pengendara diimbau untuk berhati-hati jika melintas.

Berikut kondisi lalu lintas Jakarta selengkapnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Rabu (23/11/2016):

06.45 Traffic light Tomang dari Tol Kebon Jeruk ke Tomang, sudah 1 bulan tidak berfungsi, berbahaya.

06.44 Situasi di sekitar Pakubowono masih lancar

06.43 Traffic light Pintu Besi, Jalan Gunung Sahari terpantau ramai lancar

06.30 Situasi lalu lintas Jalan Kalimalang terpantau padat, imbas perbaikan Jalan di depan Borobudur

09.30 Tol JORR Exit Fatmawati terpantau lancar

06.27 Tol Dalam Kota, Exit Bukopin dan Exit Kuningan, Tegal Parang terpantau lancar, sementara Exit Polda tersendat imbas volume kendaraan.

06.24 Cinere Raya sampai Karang Tengah terpantau macet

06.23 Traffic light Cokroaminoto terpantau ramai lancar

06.22 Kawasan Taman Suropati terpantau lancar, baik arah HI dan Cikini

06.20 Simpang traffic light Gunung Sahari terpantau ramai lancar di ke empat arah

06.11 Simpang Gas Alam, Cimanggis, Depok arah Cibubur dan Simpang Depok terpantau ramai lancar

06.06 Arus lalu lintas di Bandara Soetta arah Jakarta dan Tangerang terpantau ramai lancar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.