Sukses

Surabaya Dilanda Puting Beliung

Sejumlah pohon dan reklame tumbang akibat puting beliung yang melanda Kota Surabaya, Jatim. Sejumlah rumah juga mengalami kerusakan pada bagian atap.

Liputan6.com, Surabaya: Angin puting beliung yang melanda sejumlah wilayah di Kota Surabaya, Jawa Timur, Ahad (28/2) malam, mengakibatkan sejumlah pohon dan reklame di jalanan bertumbangan. Puting beliung antara lain melanda kawasan Darmo Indah, Jalan Mayjen SUngkono, Jalan HR. Muhammad, Bundaran Satelite, Dukuh Pakis, Bukit Mas, dan Citraland.

Salah seorang pengemudi kendaraan roda dua, Aziz, warga Wonokromo yang kebetulan lewat di Jalan HR Muhammad membenarkan adanya kejadian tersebut. "Waktu saya lewat di Jalan HR. Muhammad angin puting beliung merobohkan pohon dan reklame di Bundaran Satelit," katanya. Papan reklame berukuran besar tersebut jatuh di lahan kosong sehingga tidak ada korban jiwa.

Sementara itu, puluhan petugas dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Surabaya terlihat sibuk memotong pohon yang tumbang. Hal yang sama juga terjadi di Darmo Indah Selatan. Sejumlah rumah mengalami kerusakan pada bagian atap. Terlihat sejumlah genting rumah yang pecah akibat terkena puting beliung.

Sementara itu, Kapolresta Surabaya Selatan AKBP Bahagia Dachi mengatakan, angin puting beliung yang melanda Jalan Mayjen Sungkono dan Jalan HR. Muhammad tidak sampai membawa korban jiwa baik luka atau pun meninggal dunia. "Tidak ada korban jiwa. Hanya ada satu mobil Avanza tertimpa pohon di Jalan Mayjen Sungkono. Tapi semua penumpangnya selamat dan tidak mengalami luka-luka," katanya.

Dari kejadian itu, kata dia, mengakibatkan arus lalu lintas di Jalan Mayjen Sungkono dan HR. Muhammad mengalami kemacetan. "Ada yang macet ada yang tidak. Kami sudah turunkan sejumlah personel di lapangan untuk membantu mengatur lalu lintas," tuturnya.(ADO/Ant)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini