Sukses

Wiranto: Aktor Politik Aksi 4 November Hadir Saat Demo

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyatakan ada aktor politik di balik kericuhan demo 4 November.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyatakan ada aktor politik di balik kericuhan demo 4 November. Hanya saja, sosok yang dimaksud belum juga terungkap.

Menko Polhukam Wiranto mengatakan, masyarakat tak perlu mencari sosok aktor politik tersebut. Sebab, masyarakat bisa melihat sendiri tokoh politik itu hadir dalam demo 4 November.

"Ya enggak usah dijawab. Itu kan Anda sendiri lihat kan. Kita lihat memang ada tokoh-tokoh politik yang masuk ke dalam arena demonstrasi. Ya itu sudah terjawab," ungkap Wiranto di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (8/11/2016).

Pada aksi Jumat 4 November lalu, memang sempat hadir beberapa tokoh politik, seperti Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah. Keduanya juga sempat memberikan orasi di atas mobil komando.

Hanya saja, Wiranto tidak mau menyebut secara gamblang sosok politik yang dimaksud. Menurut dia, biar lah masyarakat yang menilai.

"Itu kan terserah Anda sendiri menerjemahkannya, terserah. Kita enggak bisa tuduh menuduh. Tapi kan pada kenyataannya, kan banyak politisi yang juga hadir dalam arena itu. Terjemahannya bagaimana? Itu kembali lagi kita tidak usah tuduh menuduh," lanjut Wiranto.

Tak bisa dipungkiri, belum terungkapnya aktor politik yang disebut-sebut berperan dalam kericuhan aksi 4 November membuat spekulasi terus berkembang. Beberapa pihak bahkan merasa tertuduh soal ini.

"Kalau merasa ya terserah saja. Itu urusan masing-masing," pungkas Wiranto.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini