Sukses

VIDEO: Demonstran Dekati Istana, Paspampres Buat Pagar Betis

Saat yang sama Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK tengah memantau langsung aksi damai dari halaman di lingkungan Istana Negara.

Liputan6.com, Jakarta - Pasukan Pengamanan Presiden (Paspamres) langsung membuat pagar betis saat massa demonstran 4 November bergerak mendekati pagar Istana Negara. Apalagi pada saat yang sama Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK tengah memantau langsung aksi damai dari halaman di lingkungan Istana Negara.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (4/11/2016), Paspampres juga terlihat bersiaga tak jauh dari posisi Wapres JK bersama sejumlah staf.

Sementara Pangdam Jaya Mayjen Teddy Laksamana dan Kapolda Metro Jaya M Iriawan juga tampak menemui Wapres JK. Keduanya meminta izin melakukan pengamanan di dalam lingkungan Istana Merdeka.

Paspampres terus bersiaga yang merupakan bentuk standar operasional pengamanan pejabat tinggi.

Sejumlah ormas Islam menggelar demonstrasi besar-besaran di Istana Negara, Balai Kota DKI Jakarta, dan Gedung DPR/MPR. Demo ini menuntut pengusutan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.