Sukses

Jendela Dunia: Operasi Militer Kolombia Hancurkan Pabrik Kokain

Operasi militer yang berlangsung 5 hari, hancurkan 104 pabrik kokain di Kolombia.

Liputan6.com, San Jose del Guaviare - Jembatan ambruk menyeret 2 bus beserta puluhan penumpang di India. Berita ini mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (3/8/2016). 

Arus banjir di Sungai Savitri yang sangat deras meruntuhkan sebuah jembatan tua yang menghubungkan Mumbai-Goa, di India bagian barat. Dalam kejadian ini, tim penyelamat masih mencari awak bus serta 22 orang penumpangnya.

Sementara itu, di Beijing, kebakaran besar melanda pasar perangkat keras. Banyaknya material berbahan kimia termasuk cat, menyebabkan kobaran api sulit dikendalikan. Sebanyak 450 personel dan 75 mobil pemadam dikerahkan untuk menjinakkan api. Lebih dari 200 orang dievakuasi dari beberapa permukiman di sekitar lokasi.

Di Kolombia, dalam operasi militer yang berlangsung 5 hari, otoritas setempat menghancurkan 104 pabrik kokain di beberapa wilayah pedalaman. Sebagian dari pabrik kokain yang dihancurkan, dikendalikan kelompok pemberontak FARC yang mendistribusikan produk ke Brasil, Venezuela dan Eropa. Tiga orang ditangkap dalam operasi ini.

Di Guizhou, Tiongkok, 10 orang tertimpa sebuah rumah yang ambruk setelah dihempas angin kencang. Tiga di antaranya tewas dan 7 lainnya selamat meski menderita luka. Korban adalah warga yang tengah berteduh dari hujan disertai angin kencang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.