Sukses

DPR Telusuri Rekam Jejak Calon Kapolri Komjen Tito Karnavian

Lembaga negara yang diundang adalah PPATK, KPK, dan Kompolnas.

Liputan6.com, Jakarta - Komisi III DPR menelusuri rekam jejak calon Kapolri Komjen Tito Karnavian. Untuk itu, dia akan mengundang sejumlah lembaga negara.

Lembaga negara yang diundang, yakni Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas).

"Kita mengundang PPATK, KPK dan Kompolnas untuk meminta rekam jejak calon Kapolri," kata Ketua Komisi III Bambang Soesatyo di Jakarta, Senin 20 Juni 2016.

Komisi III juga telah memutuskan akan menyosialisasikan sosok Tito Karnavian sebagai calon tunggal Kapolri. Sosialisasi ini berupa pemasangan iklan di sejumlah media massa.

Legislator akan mengunjungi rumah Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme itu Rabu besok. "Rabu jam satu siang, kita agendakan kunjungan ke kediaman yang bersangkutan (Tito Karnavian) sampai buka puasa di sana," ujar Bambang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.