Sukses

Situasi Tak Kondusif, Ekspor Sarung Menurun

Akibat situasi di Timur Tengah yang masih tak menentu, ekspor sarung ke kewasan tersebut menurun drastis. Penjualan dalam negeri turut merosot.

Liputan6.com, Surabaya: Situasi di Timur Tengah yang tak menentu menyebabkan ekspor sarung ke kawasan itu pada Ramadan merosot mencapai 50 persen. Begitu pula penjualan kain sarung di dalam negeri yang menurun mencapai 20 persen. Hal diungkapkan sejumlah pengusaha kain sarung di Surabaya, Jawa Timur, baru-baru ini.

Menurut para pengusaha, biasanya, ekspor sarung ke Timur Tengah sebanyak empat kontainer per bulan. Tapi, kini hanya 2 kontainer per hari. Sedangkan di dalam negeri, penjualan sarung yang pada Ramadan 2000 berkisar 20-30 lembar per hari. Tapi, kini hanya terjual sebanyak 10-15 sarung per hari. Para pengusaha menilai kondisi ini sebagai akibat dari krisis di berbagai bidang yang tak kunjung usai. Terutama, di bidang ekonomi yang kini masih terpuruk.(MTA/Benny dan Bambang Ronggo)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.