Sukses

VIDEO: Kepanikan Saat Gempa 6,4 SR Guncang Jepang

Gempa berkekuatan 6,4 skala Richter mengguncang Jepang bagian selatan.

Liputan6.com, Kumamoto - News room di kantor berita Jepang NHK bergoyang saat gempa berkekuatan 6,4 skala Richter. Gempa itu sempat membuat sejumlah warga panik dan bersembunyi di balik meja, atau memilih keluar dari gedung.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Kamis (14/4/2016), kuatnya guncangan gempa menimbulkan sejumlah kerusakan. Bahkan, gempa juga menimbulkan kebakaran di perumahan penduduk. 

Laporan sementara menyebutkan, kemungkinan adanya korban yang terjebak dan tengah berusaha diselamatkan. 

Badan Survei Geologi Amerika Serikat menyebut gempa awal berkekuatan 6 skala Richter, dengan kedalaman 23 kilometer. Namun, gempa itu dinyatakan tidak menimbulkan tsunami.

Sampai saat ini jumlah korban 45 orang dirawat di sejumlah rumah sakit. Lima orang di antaranya menderita luka berat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.