Sukses

Top 3: Ketegaran Saipul Jamil di Tengah Kasus Dugaan Pencabulan

Simak Top 3 News edisi Minggu sore, 21 Februari 2016.

Liputan6.com, Jakarta - Pedangdut Saipul Jamil yang ditahan di Mapolsek Kelapa Gading, Jakarta Utara dibawa ke Mapolda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan kesehatan pada Sabtu 20 Februari 2016. Selain itu, ia juga digelandang ke kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk menjalani tes narkoba.

Menghadapi kasus dugaan pencabulan terhadap anak di bawah umur berinisial DS, pelantun 'Raja Hati' itu tampak tegar.

Selain itu pengacara warga Kalijodo, Razman Arif Nasution, menuding polisi mencuri minuman, turut menyita perhatian banyak pembaca di Liputan6.com, terutama kanal News hingga Minggu sore, 21 Februari 2016.

Berikut ulasan berita-berita terpopuler yang terangkum dalam Top 3 News.

1. 3 Ketegaran Saipul Jamil di Tengah Kasus Dugaan Pencabulan DS

Artis dangdut Saipul Jamil dikawal saat keluar dari ruang Labotarium BNN usai jalani tes urine di Gedung Laboratorium Badan Narkotika Nasional (BNN), Jakarta, (19/2). Saiful Jamil menjalani tes urine terkait kasus pencabulan. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Polisi terus mengusut kasus pencabulan yang diduga dilakukan oleh pedangdut Saipul Jamil. Tak hanya menjadikannya sebagai tersangka, petugas juga melakukan beberapa pemeriksaan atas duda dari Dewi Persik itu.

Saipul yang ditahan di Mapolsek Kelapa Gading, Jakarta Utara itu dibawa ke Mapolda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan kesehatan. Selain itu, ia juga digelandang ke kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk menjalani tes narkoba.

Semua pemeriksaan itu dijalani Ipul, sapaan akrabnya, dengan seksama. Di tengah prahara masalah yang membelitnya, Ipul berharap akan memberikan yang terbaik baginya. Hal itu diungkapkan dia jelang penahanan di Mapolsek Kelapa Gading.

Selengkapnya baca di sini...

2. DS Korban Dugaan Pencabulan Saipul Jamil Dikenal Mudah Bergaul

Artis dangdut Saipul Jamil dikawal saat keluar dari ruang Labotarium BNN usai jalani tes urine di Gedung Laboratorium Badan Narkotika Nasional (BNN), Jakarta, (19/2). Liputan6.com/Yoppy Renato)

DS, remaja 17 tahun yang korban dugaan pencabulan SaipulJamil dikenal sebagai anak mudah bergaul.

"Anaknya biasa, berbaur kok, dia kemarin masih keliatan beli nasi di warung sebelah tuh," kata Sudarmawan, Ketua RT 15‎ di Cilincing, Jakarta Utara, Sabtu 20 Februari 2016.

Menurut Sudarmawan, selain masih sekolah DS juga menjalani profesi sampingan yaitu  penonton bayaran di acara pencari bakat musik di televisi.

"Dia emang sering ikut acara itu (acara musik), kadang siang keluar, kadang sore baru keluar, malamnya pulang," ujar Sudarmawan‎.

Selengkapnya baca di sini...

3. Razman Tuding Polisi Curi Minuman di Kalijodo, Ini Kata Krishna

Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti. (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Pengacara warga Kalijodo, Razman Arif Nasution menuding petugas polisi-TNI yang berjaga-jaga ‎di Kalijodo mencuri barang-barang milik warga, terutama minuman, rokok, dan sejumlah uang. Ratusan aparat gabungan polisi dan TNI memang berjaga-jaga di hampir seluruh sudut kawasan Kalijodo pascaoperasi penyakit masyarakat (pekat) pada Sabtu 20 Februari 2016 pagi.

Tudingan itu disampaikan setelah Razman meninjau Kafe Intan, milik Daeng Abdul Aziz. Kafe itu menjadi salah satu target aparat dalam operasi pekat.

"Kafe Intan itu penuh dengan Brimob, penuh dengan polisi berseragam. Tidur-tiduran meminum minuman yang ada di dalam. Minuman di minum. Pendingin ruangan dihidupkan. Barang acak-acakan, rokok-rokok dihabiskan. Saya datang, mereka tidur dengan enaknya," kata Razman.

Selengkapnya baca di sini...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.