Sukses

Operator Alat Berat Temukan Belasan Mortir

Sebanyak 15 mortir ditemukan seorang operator alat berat yang tengah mengerjakan proyek pelebaran Jalan Poros Barong Tongkok-Melak, Kutai Barat, Kaltim.

Liputan6.com, Kutai Barat: Seorang operator alat berat yang tengah mengerjakan proyek pelebaran Jalan Poros Barok Tongkok-Melak, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur, menemukan 15 mortir, Jumat (11/9). Diduga mortir-mortir tersebut merupakan peninggalan Perang Dunia II.

Sang operator yang bernama Slamet awalnya menemukan dua mortir saat menggali sebuah bangunan tua peninggalan penjajah Belanda dan Jepang yang telah dirobohkan untuk proyek pelebaran jalan. Setelah terus menggali, ia menemukan 13 mortir lagi. Slamet lalu meminta rekannya untuk melaporkan penemuan mortir berukuran panjang 69 centimeter dan lingkar keliling 24 centimeter tersebut ke Polres Kutai Barat.

Polisi belum dapat memastikan apakah belasan mortir tersebut masih aktif atau tidak karena masih harus menunggu penyelidikan tim Gegana Brimob Polda Kaltim. Untuk keamanan, 15 mortir tersebut diamankan di Gudang AURI yang tidak jauh dari lokasi penemuan. Penemuan mortir ini mengundang perhatian puluhan warga yang tengah melintas di Jalan Barong Tongkok-Melak.(TES/LUC)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini