Sukses

VIDEO: Densus 88 Bekuk 12 Orang Terduga Terkait Bom Thamrin

Sebagian besar di antara 12 orang ini adalah merupakan lulusan pelatihan teroris di Aceh.

Liputan6.com, Jakarta - Pascaledakan di kawasan Sarinah, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, polisi menyatakan seluruh pelaku telah tewas. Tetapi, polisi terus mengungkap jaringan pelaku teror.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (18/1/2016), pasukan Densus 88 Antiteror segera bergerak ke beberapa kota dan menangkap beberapa orang yang diduga terkait dengan rencana peledakan di wilayah Sarinah.

Hal ini dinyatakan polisi dalam konfrensi pers Minggu, 17 Januari 2016 siang. 12 Orang terduga teroris telah ditangkap polisi. Sebagian besar di antara mereka adalah merupakan lulusan pelatihan teroris di Aceh.

2 Tersangka khususnya M Ali dan Afif yang tertangkap kamera wartawan saat menodongkan senapan api ke polisi merupakan alumnus pelatihan teroris di Jantho, Aceh.

Polisi juga menduga 2 negara, yakni Filipina dan Indonesia, ingin dijadikan pusat pergerakan ISIS di Asia Tenggara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.