Sukses

Dikira Harta Karun, Ternyata Mortir

Mortir seberat empat kilogram dengan panjang 30 sentimeter ditemukan warga Kedungwaru, Tulungagung, Jatim, Ahad (16/8). Penemuan mortir yang diduga masih aktif tersebut membuat warga setempat geger.

Liputan6.com, Tulungangung: Masyarakat Desa Mangunsari, Kecamatan Kedungwaru, Tulungagung, Jawa Timur, Ahad (16/8), digegerkan dengan penemuan mortir oleh salah seorang warga, di belakang rumahnya. Warga setempat khawatir mortir seberat empat kilogram itu masih aktif dan bisa meledak.

Kejadian bermula saat Tugiyo sang pemilik rumah menggali tanah untuk dibuat kolam ikan. Saat galian tanah mencapai kedalaman dua meter, ia melihat bongkahan besi. Semula ia menduga besi tersebut adalah harta karun terpendam atau barang antik. Namun, setelah diteliti ternyata bentuknya mirip mortir. Warga setempat kemudian segera melapor ke polisi.

Polisi dan personel Tentara Nasional Indonesia segera datang ke lokasi penemuan. Petugas polisi dan TNI memastikan mortir sepanjang 30 sentimeter itu sudah lama terpendam, dan diperkirakan peninggalan perang dunia kedua.

Untuk proses identifikasi dan antisipasi ledakan yang tidak diinginkan, mortir kemudian dibawa petugas untuk diamankan ke Markas Kepolisian Resor Tulungagung. Polisi menduga mortir itu masih aktif, sebab seluruh bagian mortir masih utuh. Warga diminta berhati-hati saat menggali tanah, karena diduga mortir lain masih terdapat di sekitar lokasi.(BJK/LUC)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.