Sukses

Top 3: Ancaman dan 4 Janji Ahok di 2016

Kabar tentang Ahok tebar ancaman ke bawahan paling menyedot perhatian pembaca Liputan6.com sepanjang Selasa pagi hingga sore 5 Januari 2016.

Liputan6.com, Jakarta - Tahun 2016 baru berjalan beberapa hari, tapi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sudah menebar ancaman terhadap bawahannya, terutama lurah, yang tidak becus melayani warga.

Mereka bakal dipecat bila tidak mengaspal jalanan kampung di wilayah yang dipimpinnya.

Kabar tentang ancaman Ahok tersebut paling menyedot perhatian pembaca Liputan6.com sepanjang Selasa pagi hingga sore 5 Januari 2016. Selain itu, berita tentang ibu muda dari Koja yang dimaki Ahok diperiksa juga menjadi sorotan.

Berikut berita terpopuler kanal News Liputan6.com yang terangkum dalam Top News:


1. Ancaman dan 4 Janji Ahok di 2016

Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Baru memasuki 2016, Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sudah menebar ancaman terhadap bawahannya, terutama lurah, yang tidak becus melayani warga. Mereka bakal dipecat bila tidak mengaspal jalanan kampung di wilayah yang dipimpinnya.

Ahok mengatakan, di 2016 semua perkampungan yang berada di Jakarta sudah harus tersentuh aspal. Tanpa terkecuali.

"Pokoknya tahun depan seluruh jalan di kampung harus diaspal. Kalau enggak diaspal, marahin lurahnya. Saya pecat lurahnya kalau enggak becus ya," tegas Ahok saat merayakan malam pergantian tahun di Pantai Carnaval Ancol, Kamis 31 Desember 2015 malam.

Selengkapnya..

2. Ibu Muda dari Koja yang Dimaki Ahok Siap Diperiksa Pagi Ini

Yusri Isnaeni didampingi kuasa hukumnya saat melaporkan Gubernur DKI Jakarta Basuki Thahja Purnama ke Polda Metro jaya terkait kasus pencemaran nama baik kasus KJP, Jakarta, Selasa (5/1/2016). (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Ibu muda dari Koja, Jakarta Utara, Yusri Isnaeni (32), akan memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya hari ini. Panggilan ini terkait laporannya atas dugaan pencemaran nama baik dan fitnah yang diduga dilakukan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Saya akan datang pukul 10.00 WIB. Ya, sesuai jadwalnya," kata Yusri ketika dihubungi Liputan6.com dari Jakarta Utara, Selasa (5/1/2016).

Ibu 2 anak itu mengaku tidak ada persiapan khusus untuk menjalani pemeriksaan. Dia sudah mendapatkan panggilan penyidik sejak 29 Desember 2015. Ia akan memberi penjelasan mengenai peristiwa yang dialaminya kepada penyidik.

Selengkapnya..

3. 5-1-2001: Laporan Mengerikan Harold Shipman- Dokter 'Pembunuh'

5-1-2001: Laporan Mengerikan Harold Shipman- Dokter 'Pembunuh'  (Reuters)

Pada hari ini, 15 tahun lalu, sebuah laporan mengenai kasus dokter pembunuh serial terkuak. Menurut laporan itu, mantan dokter umum Harold Shipman telah membunuh lebih dari 300 pasiennya.

Ia dijuluki sebagai pembunuh serial Inggris paling mematikan abad ini. Laporan itu berasal dari The Greater Manchester Family Doctor, yang telah mencatat lebih dari 297 kematian sepanjang 24 tahun kariernya.

Sebuah audit statistik menemukan selama 1974 hingga 1998, ada 236 kematian pasiennya di rumah prakteknya. Angka yang luar biasa dibanding rekan-rekan sejawatnya.

Laporan itu diminta oleh Menteri Kesehatan Alan Milburn, setelah mendengar pengakuan Shipman di awal Januari 2000 bahwa ia telah menyuntik mati 15 pasien perempuan tua. Adapun pemimpin audit klinik Shipman adalah Richard Baker dari University of Leicester. Hasilnya itu ia serahkan ke polisi dan kantor penuntut umum.

Selengkapnya..

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.