Sukses

Puluhan Rumah Kontrakan Terbakar

Kebakaran hebat terjadi di kawasan Cakung, Jaktim. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Liputan6.com, Jakarta: Sedikitnya 70 rumah kontrakan di kawasan padat penduduk di RT 16/RW 04, Jalan Bekasi Timur, Kampung Rawa Teratai, Cakung, Jakarta Timur, hangus terbakar, Ahad (7/6). Ratusan orang terpaksa mengungsi akibat rumah yang mereka huni musnah dilalap api. Kuat dugaan asal api akibat hubungan pendek arus listrik. Api berhasil dipadamkan setelah 14 unit mobil pemadam kebakaran diturunkan ke lokasi. Peristiwa kebakaran ini kini ditangani Kepolisian Sektor Cakung, Jaktim.

Kebakaran juga melanda mess milik PT Trio Kalimantan yang berada di lahan milik PT Adi Karya di Kampung Cikedokan, Desa Suka Danu, Cibitung, Bekasi, Jawa Barat. Mess seluas 5.000 ribu meter persegi ini dihuni sekitar dua ratus karyawan PT Trio Kalimantan. Menurut keterangan salah seorang penghuni, kebakaran berasal dari gudang di sebelah mess. Api baru bisa dipadamkan setelah petugas pemadam kebakaran datang ke lokasi kejadian beberapa jam kemudian.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.