Sukses

Jumlah Hewan Kurban di Masjid Istiqlal Turun Dibanding 2014

33 hewan kurban yang akan disembelih itu akan dibagikan ke 10 ribu warga yang berdomisili di Jakarta Pusat.

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 23 ekor sapi dan 10 kambing akan disembelih pada Hari Raya Iduladha di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. Pemotongan hewan kurban tersebut akan dilakukan pukul 22.00 WIB ini.

Jika dibandingkan dengan 2014, jumlah hewan kurban yang diterima pengelola Masjid Istiqlal tahun ini menurun. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Badan Pengelola Masjid Istiqlal Mubarok.

"Kalau tahun lalu itu, jumlah yang kami terima lebih banyak. Ada 45 ekor sapi dan 18 ekor kambing. Kalau tahun ini 23 ekor sapi dan 10 ekor kambing," ujar Mubarok di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Kamis (24/9/2015).

Menurut dia, 33 hewan kurban yang akan disembelih itu akan dibagikan ke 10 ribu warga yang berdomisili di Jakarta Pusat. Sistem pembagian daging disalurkan melalui komunitas dan pengelola masjid setempat.

"Mereka yang lebih tahu siapa warga yang berhak menerima dan mereka yang membagikan," jelas Mubarok.

Sistem pembagian daging kurban yang diterapkan kali ini dilakukan agar mencegah kericuhan yang biasa terjadi di tahun-tahun sebelumnya. Meski peminat daging kurban dari Masjid Istiqlal tinggi, pengelola masjid hanya dapat memenuhi penyaluran untuk 10 ribu warga pada tahun ini.

"Tidak ada pembagian daging secara langsung di Istiqlal sejak tahun lalu. Dulu mereka harus antre di sini, sekarang tidak karena kita yang akan mendatangi mereka. Tapi, ada prosesnya yaitu melalui permohonan yang sudah lama dibuka," pungkas Mubarok. (Bob/Mvi)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.