Sukses

Kabut Asap Selimuti Palangkaraya hingga Malam Hari

Untuk jarak pandang di dalam Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, mencapai 50 hingga 100 meter.

Liputan6.com, Palangkaraya - Kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan masih menyelimuti sejumlah kota di Pulau Sumatera dan Kalimantan. Salah satu kota yang terdampak cukup parah kabut asap adalah Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Sejak Sabtu (5/9/2015) pagi, kabut asap sudah menyelimuti di hampir seluruh penjuru Kota Palangkaraya. Akibatnya jarak pandang pengguna kendaraan makin terbatas. Bahkan, kabut asap juga masih menyelimuti hingga malam hari.

Untuk jarak pandang di dalam Kota Palangkaraya sendiri mencapai 50 hingga 100 meter. Sedangkan di kawasan pinggiran jarak pandangnya kurang lebih 100 meter.

Septi, salah satu warga Palangkaraya mengeluhkan situasi ini. "Mata saya terasa perih apabila bepergian sebentar keluar rumah akibat kabut asap. Biasanya kabut asap hanya muncul dari pagi hingga siang, namun sepekan terakhir ini kabut asap terjadi sampai malam harinya," kata Septi, warga Kecamatan Pahandut, Palangkaraya.

Menurut dia, kondisi seperti ini selalu terjadi setiap tahunnya. Ia pun berharap pemerintah provinsi maupun kota bisa segera mengatasi hal tersebut.

"Sebab kami sudah bosan dengan menghirup kabut asap yang setiap tahunnya terus melanda Kota Palangkaraya," pungkas Septi. (Ant/Han/Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini