Sukses

Ahok Lantik 327 Pejabat DKI: Semoga Ini yang Terakhir

Ahok ingin seluruh pejabat baru tidak ada lagi yang berusaha untuk bermain-main dengan jabatan.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok melantik 327 pejabat baru DKI Jakarta. Pergantian pejabat ini merupakan yang keempat kalinya selama 2015.

Pada sambutannya, Ahok ingin seluruh pejabat baru tidak ada lagi yang berusaha untuk bermain-main dengan jabatan. Mantan Bupati Belitung Timur itu tidak segan mengganti dan melantik pejabat baru lagi di DKI Jakarta.

"Kalau kerja bapak ibu baik, saya berharap ini yang terakhir tahun ini. Sebelum nanti kita evaluasi Januari-Februari nanti," kata Ahok di Balaikota Jakarta, Jumat (4/9/2015).

Pelantikan kali ini melibatkan pejabat di eselon II, III, dan IV. Untuk eselon IV ada 215 pejabat yang dilantik dan 58 pejabat yang distafkan, eselon III ada 96 pejabat yang dilantik, 23 distafkan dan 1 pensiun.

Pada tataran eselon II, Ahok melantik Andi Baso Mapappoleonro sebagai Kepala Badan Pemeliharaan Lingkungan Hidup Daerah DKI Jakarta, Mara Oloan Siregar sebagai Asisten Administrasi dan Keuangan Sekda Pemprov DKI Jakarta, Gamar Sinurat sebagai Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda Pemprov DKI Jakarta, Abdul Chair sebagai Asistem Deputi bidang Tata Ruang Deputi Gubernur Pemprov DKI Jakarta, Riana Faiza sebagai Asisten Deputi bidang Lingkungan Hidup Deputi Gubernur Pemprov DKI Jakarta.

Lalu Muhammad Yuliadi sebagai Sekretaris Dewan DPRD DKI Jakarta, Muhammad Zen sebagai Wakil Walikota Jakarta Barat, Asril sebagai Sekretaris Kota Jakarta Barat, Junaedi sebagai Sekretaris DP Korpri DKI Jakarta, Ahmad Ya'la sebagai Sekretaris Kota Jakarta Utara.

Kemudian, Yuli Hartono sebagai Kepala Dinas Perindustrian dan Energi DKI Jakarta, Edi Sumantri sebagai Wakil Kepala Dinas Pelayanan Pajak DKI Jakarta, Teguh Hendrawan sebagai Wakil Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, Theodora Carolina Kawinda sebagai Direktur RSUD Pasar Minggu, dan Julaga HC Lumban Tobing sebagai Direkrut RSKD Duren Sawit. (Bob/Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini