Sukses

Ahok: Kalau Kamu Kreatif, Duit Ngikut

Menurut Ahok, orang kreatif merupakan orang yang bisa menciptakan sesuatu yang belum diciptakan orang lain.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok membuka ASEAN Youth Creative Industry Fair (AYCIF) 2015. Ahok sangat senang gelaran kreatif ini diselenggarakan di Jakarta.

Menurut Ahok, orang kreatif merupakan orang yang bisa menciptakan sesuatu yang belum diciptakan orang lain. Beda dengan barang-barang pabrik yang bisa dibuat secara massal bila ada mesin yang bisa memproduksi.

"Jika kamu kreatif kami harus mendekatkan diri pada Tuhan karena dia adalah pencipta semuanya," kata Ahok di saat memberikan sambutan di Balaikota, Jakarta, Jumat (28/8/2015).

Mantan Bupati Belitung Timur itu akan menyiapkan tempat khusus untuk berkumpulnya para kreator di Jakarta. Tempat itu akan dijadikan sebagai inkubator dan saling bertukar ide antar kreator.

"Gedung kita banyak. Anda krearif dulu, duit gampang, duit ngikut. Kita mau ambil yang dekat Waduk Melati modelnya seperti UMKM di belakang Grand Indonesia kan keren tuh," lanjut Ahok.

Bagi Ahok, kemajuan suatu bangsa tidak lepas dari seberapa kreatif masyarakatnya memproduksi produk kreatif. Karena itu, pemerintah harus menyediakan infrastruktur yang baik agar kreativitas mereka terus berkembang

"Anda bantu produksi, promosi pemerintah bantu infrastruktur. Mereka butuh internet kasih dong yang kenceng," ujar Ahok.

Kota Tua yang menjadi lokasi acara memang sangat cocok dengan kompetisi kreatif yang akan disuguhkan. Hanya saja, Ahok mengingatkan ada beberapa kekurangan karena Jakarta memang sedang dalam pembangunan.

"Jakarta ini under construction. Kita akan selesaikan banyak pembangunan, LRT, Jembatan Semanggi, MRT, 6 ruas jalan tol dan sebagainya," tutup Ahok.

Deputi Bidang Pengkajian Sumber Daya UMKM Kementerian Koperasi dan UKM Meliadi Sembiring mengatakan, ajang AYCIF dapat dijadikan ajang para kreator untuk saling bertemu dan bertukar pikiran. Sehingga dapat menghadapi ASEAN Ecomonic Community lebih baik lagi.

"Sejalan dengan ide dasar dikemukakan dalam program kegiatan ini, AYCIF bertujuan untuk menjadi fondasi agar para pelaku ekonomi kreatif dapat berjaring dan bertemu muka dengan harapan dapat memasuki era Asean Economic Community dengan semangat sinergi dan bukan hanya kompetisi," kata Meliadi.

ASEAN Youth Creative Industry Fair 2015 akan diikuti 125 pelaku, pegiat dan apresiator di negara-nagara Asia Tenggara dan Jepang. Dalam ajang ini, akan dilombakan kategori, yakni fashion, craft & product design, games & application development, dan movie & animation.

Penyelenggaraan AYCIF ini akan diselenggarakan selama 2 hari pada 29 dan 30 Agustus 2015 di kawasan Kota Tua, Jakarta dengan mengusung tema 'Seizing Opportunities Within Harmony'. (Ron/Ado)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta
    Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

    Ahok