Sukses

Ketua Komisi IV: Reshuffle Bentuk Penilaian Presiden ke Menteri

Ketua Komisi IV Edhy Prabowo mengatakan reshuffle sepenuhnya hak prerogatif Presiden.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo akan merombak kabinetnya setelah melakukan rapat dengan Wapres Jusuf Kalla di Istana Presiden, Selasa 11 Agustus 2015 malam. Pengumuman tentang reshuffle kabinet itu akan dilakukan pukul 13.10 WIB di Istana Kepresidenan.

Ketua Komisi IV Edhy Prabowo mengatakan reshuffle sepenuhnya hak prerogatif Presiden.

"Kami di DPR hanya memberikan support apapun, selama tujuannya mencari jalan keluar permasalahan di masyarakat," ujar Edhy di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (12/8/2015).

Langkah yang diambil Jokowi tersebut merupakan bentuk penilaian terhadap kinerja menteri selama menjabat sebagai pembantu presiden.

"Siapapun, dari latar belakang apapun, pemerintah dalam hal ini punya latar belakang yang sangat kuat untuk menunjuk siapapun," pungkas Edhy.

Presiden Joko Widodo dipastikan melakukan reshuffle siang ini di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta.

Kepastian tersebut didapat berdasarkan undangan pelantikan yang diterima oleh para pejabat dan Kepala pimpinan lembaga negara. Berdasarkan undangan pelantikan dari Sekretariat Negara yang diterima Liputan6.com, Presiden akan melantik menteri baru dalam Kabinet Kerja sisa masa jabatan periode 2014-2019 13.10 WIB. (Bob)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.