Sukses

Perempuan Asing Coret Tugu Yogyakarta dengan Cat Merah

Perempuan itu tiba-tiba datang dan mewarnai bangunan yang juga kerap disebut sebagai Tugu Pal Putih itu dengan cat merah di tangannya.

Liputan6.com, Yogyakarta - Ada saja ulah si tangan-tangan jahil. Seperti yang terjadi di Tugu Yogyakarta, DIY. Ikon Kota Gudeg yang berwarna putih itu dicoret-coret dengan cat merah.

Aksi 'nakal' tersebut diduga dilakukan oleh seorang turis perempuan mancanegara. Seorang warga, Tyo Adi Kurniawan, yang bekerja sebagai juru parkir di sekitar tugu mengatakan, perempuan itu tiba-tiba datang dan mengotori bangunan yang juga kerap disebut sebagai Tugu Pal Putih itu.

"Bule perempuan. Dia dari arah barat, berjalan, tangan dia warnanya merah. Lalu, tiba-tiba masuk ke tengah tugu, tangannya langsung ditempel ke tugu, muter langsung pergi ke arah selatan," ujar Adi di Yogyakarta, Minggu (5/7/2015).

Adi mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.00 -10.00 WIB. Saat kejadian dirinya sedang berada di sebelah utara Tugu Yogyakarta.

"Saya lihat kan, terus saya bilang ke temen saya 'Kae ngopo kok tangannya dicat merah. Eee, malah bikin kotor tugu," ujar dia.

Adi melanjutkan, "Pelakunya sudah diamankan polisi. Awalnya nggak ngaku. Tapi kelihatan, wong rambut dan bajunya kena cat," imbuh dia.

Sementara itu Kapolresta Yogyakarta Pri Hartono EL mengaku masih mendalami kasus coretan tugu tersebut.

"Belum tahu apakah ini masuk vandalisme, kena UU tentang cagar budaya atau tindak pidana ringan. Karena bule, kami masih koordinasi dengan pihak terkait," tutur dia.

Saat ini cat merah tersebut sudah dibersihkan dari Tugu Yogyakarta oleh kepolisian dan Satpol PP. (Ndy/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini