Sukses

3 Stasiun Baru Commuter Line Lintas Tangerang Mulai Dioperasikan

Ketiga stasiun baru lintas Tangerang tersebut yaitu Stasiun Grogol, Stasiun Taman Kota, dan Stasiun Tanah Tinggi.

Liputan6.com, Jakarta - KRL Commuter Line mulai hari ini akan melayani naik turun penumpang di 3 stasiun lintas Tangerang yang telah resmi dioperasikan oleh PT KAI Daop 1.

Ketiga stasiun baru lintas Tangerang tersebut yaitu Stasiun Grogol, Stasiun Taman Kota, dan Stasiun Tanah Tinggi. Dengan penambahan 3 stasiun ini, saat ini ada 11 stasiun pada lintas Duri–Tangerang yang dapat melayani para pengguna jasa KRL.

Menurut Direktur Utama PT KCJ, M N Fadhila, Lintas Duri, Tangerang saat ini melayani sekitar 37.000 pengguna jasa per hari yang diakomodir melalui 88 perjalanan kereta setiap harinya.

"Volume pengguna jasa dan perjalanan pada lintas tersebut diprediksi akan terus meningkat seiring dengan program PT KCJ yang menargetkan KRL Commuter Line di wilayah Jabodetabek dapat mengangkut 1,2 juta penumpang per hari pada 2019," kata Fadhila dalam keterangan yang diterima Liputan6.com di Jakarta, Selasa (16/6/2015).

Selain penambahan fasilitas pelayanan, PT KCJ juga akan terus menambah jumlah armada untuk terus meningkatkan daya angkut penumpang dan mengakomodir kebutuhan masyarakat terhadap transportasi publik khususnya KRL.

Sejak 2008 hingga saat ini, PT KCJ telah membeli 784 unit KRL. Jumlah itu akan terus ditambah sesuai program pengadaan armada yang ditargetkan sekitar 1.400 unit KRL pada 2019 untuk dapat mengakomodir 1,2 juta penumpang per hari. (Ali/Mar)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.