Sukses

10 Rekomendasi Partai Demokrat untuk Pemerintahan Jokowi-JK

Beragam isu yang menjadi perhatian Demokrat dituangkan dalam rekomendasi tersebut.

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan 10 rekomendasi untuk pemerintahan Jokowi-JK. Beragam isu yang menjadi perhatian Demokrat dituangkan dalam rekomendasi tersebut.

SBY menyampaikan hal tersebut pada pidato penutupan Kongres ke IV Partai Demokrat di Hotel Shangri-La, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (13/5/2015) malam. Acara tersebut dihadiri sejumlah petinggi partai dan seluruh kader.

Berikut 10 rekomendasi Partai Demokrat kepada pemerintahan Joko Widodo-JK:

1. Terus jaga dan hidupkan kembali iklim dan kampanye pemberantasan korupsi, karena rakyat menginginkan Indonesia makin ke depan makin bersih dan bebas dari korupsi. Utamakan pencegahan, tetap agresif dan tanpa pandang bulu, cermat dan tidak gegabah dalam menetapkan seseorang sebagai tersangka, tidak ada motif politik, serta putusan pengadilan diharap objek dan adil.

2. Selamatkan KPK-Polri, agar lembaga penegak hukum itu bisa bekerja efektif. Fungsinya tidak boleh terganggu karena benturan perorangan.

3. TNI-Polri harus terbebas dari lingkar politik kekuasaan, agar tidak mengkhianati reformasi, tidak terpecah belah, kedua pihak secara sadar dan aktif harus menegakkan hubungan militer sipil yang sehat.

4. Partai Demokrat mendengar aspirasi rakyat yang menginginkan negara tetap berpihak pada rakyat kurang mampu, dan kami berharap pemerintah mengembalikan dan menghidupkan kembali program prorakyat, apapun namanya, agar tercipta keadilan sosial bagi masyarakat.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

5. Pembangunan infrastruktur memang sangat penting, tapi jangan sampai apabila kita habis untuk pembangunan infrastruktur. Karena biaya itu dari APBN, BUMN, dan swasta. Sebaliknya gunakan APBN dan APBD untuk meningkatkan kesejahteraan.

6. Jaga dan hidupkan kembali MP3EI (Master Plan Percepatan Pembangunan Ekonomi Indonesia) apapun namanya. Karena itu disusun secara bersama oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah, BUMN, dan swasta. Tentu sebagai rencana induk, MP3EI perlu perbaikan.

7. Ada persoalan ekonomi. Perlambatan pertumbuhan, ada masalah di sektor moneter, fiskal, dan riil. Pemerintah dapat mengelola ekonomi secara sungguh-sungguh, kebijakan tepat, tindakan efektif, ekonomi tumbuh, pengangguran dan kemiskinan berkurang.

8. Kedaulatan negara dan NKRI memang harga mati. Partai Demokrat setuju dengan sikap pemerintah, namun jangan sampai tindakan taktis di lapangan keliru, sehingga membuat buruk hubungan negara Indonesia dan negara tetangga. Tegaknya NKRI dengan Internasional sesungguhnya dapat dicapai bersamaan.

9. Kehidupan bernegara yang sehat, tegaknya demokrasi, pranata hukum, etika politik, good will, dari segenap elemen bangsa, Partai Demokrat berharap agar kedepan terjalin hubungan yang sehat, antara negara pemerintah dengan parpol, dan sesama parpol, dengan prinsip saling menghormati kedaulatan masing-masing.

10. Kita sama-sama mengetahui ciri pemerintahan yg baik adalah akuntabel, kapabel, transparan, responsif dan taat aturan, Partai Demokrat berharap semua keputusan, tindakan dan kebijakan pemerintah dapat dikomunikasikan pada masyarakat luas, penting agar masyarakat tidak salah persepsi, dan masyarakat bisa ikut mengontrol apakah kebijakan itu sesuai dengan tatanan konstitusi dan perundang-undangan, dan aspirasi rakyat.

"Jika pemerintah berkenan dengan 10 rekomendasi itu, diyakini akan banyak lagi yang dapat dilakukan dalam menyejahterakan rakyat Indonesia," pungkas SBY. (Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.