Sukses

Puluhan Warga Tasik Keracunan Nasi Bungkus Pengajian

Keracunan massal melanda puluhan warga Tasikmalaya usai santap nasi bungkus setelah pengajian.

Liputan6.com, Grobogan - Banjir yang melanda Desa Tajemsari, Grobogan, Jawa Tengah, belum juga surut. Berita itu mengawali Kilas Indonesia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (6/5/2015).

Tak hanya merendam rumah warga air juga merendam puluhan hektar sawah. Kedalaman air yang bervariasi hingga 1 meter dimanfaatkan anak-anak untuk bermain air sepuasnya.

Di Jambi, dengan mengendarai 3 truk besar, puluhan warga Desa Mangun Jayo, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi berunjuk rasa di depan rumah bupati. Mereka menuntut kepala desa Mangun Jayo dipecat karena telah menjual tanah kas desa mereka seluas 85 hektar pada PT. Tebo Indah, perusahaan pengelola kepala sawit. Demo yang melibatkan hampir seluruh warga desa Mangun Jayo ini dikawal ketat kepolisian setempat.

Sementara itu, keracunan massal melanda puluhan warga desa Margalaksana, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Sedikitnya 48 lansia dirawat di Madrasah Nurul iman usai menyantap nasi bungkus yang disajikan dalam acara pengajian Rabu malam.

Tak hanya mengeluh pusing dan mual, para korban keracunan juga mengalami muntah dan diare. (Nda/Yus)

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.