Sukses

Warga Tercengang Dengar Letusan Tembakan dari Nusakambangan

Saat sedang tenang, tiba-tiba suara letupan tembakan serentak terdengar dari Nusakambangan, lokasi eksekusi 8 terpidana mati.

Liputan6.com, Cilacap - Eksekusi para terpidana mati sudah dilaksanakan di pulau penjara Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah, Rabu dini hari tadi. Namun 1 dari 9 terpidana mati, Mary Jane Fiesta Veloso, urung dieksekusi. Hal ini dipastikan pihak Kejaksaan Agung.

Terkait pelaksanaan eksekusi mati tahap II tersebut, warga di sekitar Dermaga Wijaya Pura, Cilacap, Jawa Tengah, sempat tersontak mendengar suara letupan tembakan pada Selasa (29/4/2015) malam. Suara itu terdengar sekitar pukul 00.30 WIB.

Suasana lebih hening memang terasa di ujung jalan menuju dermaga. Warga hanya bisa diam sambil melihat-lihat dari kejauhan apa yang terjadi di depan pintu dermaga.

Saat sedang tenang, tiba-tiba suara letupan tembakan serentak terdengar. Suara itu terdengar cukup jelas menembus heningnya malam pesisir Nusakambangan.

"Yah," ucap warga sesaat setelah mendengar suara itu.

Usai pelaksanaan eksekusi terhadap 8 terpidana mati, pengamanan di sekitar Dermaga Wijaya Pura kembali diperketat. Kini puluhan anggota Brimob bersenjata lengkap bersiaga di depan dermaga penyeberangan menuju pulau penjara Nusakambangan, Cilacap. (Ali/Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.