Sukses

Jokowi Panggil Kompolnas ke Istana Petang Ini

Terkait nama-nama calon Kapolri yang diajukan oleh Kompolnas, Tedjo menyatakan tidak mengetahuinya.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Tedjo Edhy Purdijatno mengatakan, Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan memanggil Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) ke Istana, petang ini.

"Nanti sore (Kompolnas) dipanggil, tapi saya belum tahu apa yang akan dibahas ya. Jadi yang belum jangan ditanyakan dulu," kata Tedjo seperti dikutip laman www.setkab.go.id, Selasa (10/2/2015).

Tedjo mengungkapkan, dalam pertemuan tersebut tidak membahas masalah pencalonan Kepala Polri. "Itu (Kapolri) tidak dibahas," katanya.

Terkait nama-nama calon Kapolri yang diajukan oleh Kompolnas, Tedjo menyatakan tidak mengetahui. "Saya tidak tahu," tegas dia.

Hal yang sama juga diungkapkan Wakapolri Komjen Pol Badrotin Haiti ketika datang ke Komplek Istana sekitar pukul 13.30 WIB. Ia menegaskan, kedatangannya kali ini bukan terkait Kapolri. Ia dipanggil terkait WNI yang di luar negeri mendapat ancaman hukuman mati dan membahas APBNP.

Saat disinggung mengenai proses pelantikan Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Budi Gunawan, Wakapolri Komjen (Pol) Badrodin Haiti mengaku tidak mengetahui.

Demikian juga soal beberapa nama yang direkomendasikan Kompolnas sebagai calon Kapolri. "Tanya sama Kompolnas dong, saya kan nggak ikut," ujar Badrodin. (Ado/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.